Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kec. Pedan Kab. Klaten - Persyarikatan Muhammadiyah

Pimpinan Cabang Muhammadiyah  Kec. Pedan Kab. Klaten
.: Home > Berita > Puncak Milad Muhammadiyah ke -104 PCM Pedan, Lapangan Gelora Jadi Lautan Manusia dengan ratusan hadiah

Homepage

Puncak Milad Muhammadiyah ke -104 PCM Pedan, Lapangan Gelora Jadi Lautan Manusia dengan ratusan hadiah

Senin, 17-11-2013
Dibaca: 2138

Puncak Milad Muhammadiyah ke -104 PCM Pedan, Lapangan Gelora Jadi Lautan Manusia Seperti telah banyak di prediksi oleh para banyak orang di wilayah Kecamatan Pedan Kabupaten Klaten pada puncak Milad Muhammadiyah ke – 104 di jantung kota Pedan yang pada hari Ahad , 17 Nopember 2013 akan macet total. Karena Kecamatan Pedan memang menjadi poros transportasi umum yang menghubungkan dengan berbagai kota tujuan , mulai dari Kabupaten Gunung Kidul , Kecamatan Cawas yang akan menuju ke Semarang , Solo dan utamanya Klaten Kota atau sebaliknya selalu melintas di Kota Kecamatan Pedan yang konon banyak orang menyebut sebagai Kota bisnis.Tepat di mulai pada jam 06.00 wib sebagai acara puncak Milad Muhammadiyah ke – 104 PCM Pedan mengadakan kegiatan : Apel Akbar dan Jalan Sehat dengan menempuh perjalanan mengitari jantung kota Pedan .Di awali dengan apel akbar yang di pusatkan di Lapangan Gelora.Sebagai acara pada apel tersebut adalah di awali dengan membaca QS Fatihah sebagai acara pembukaan , kemudian di teruskan dengan pengambilalihan pasukan oleh ketua ranting Muhammadiyah Desa Kalangan , Mulyadi , S.Ag. Kemudian sebagai pembina apel adalah Ketua PCM Pedan , Drs Suyanto , M.Pd.I. Apel dalam kondisi siap.Sementara barisan apel di siagakan dengan baik di mulai dari Amal Usaha Muhammadiyah berupa sekolah yang terdiri dari SD Muhammadiyah Al Bayyin , SMP Muhammadiyah , SMA Plus Muhammadiyah 3 Pedan , kemudian barisan di sebelah Timur adalah Ortom dan organisai di bawahnya yang terdiri dari Pimpinan Ranting Muhammadiyah ( PRM ) dengan 14 ranting , Pimpinan Ranting ‘Aisyiyah ( PRA) dengan 14 ranting , Pemuda Muhammadiyah , Kokam , IPM dan Nasyiatul ‘Aisyiyah. Kemdian di susul barisan di belakangnya adalah peserta apel dan jalan sehat. Kemudian untuk tamu undangan yang terdiri dari Muspika Kecamatan Pedan , tokoh dan sesepuh Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah di Kecamatan Pedan , serta undangan umum berada di samping Utara panggung , tepatnya di sebelah Utara lapangan Gelora dengan menghadap ke Selatan. Pada saat menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya , Mars Sang Surya dan Lagu – lagu Nasional lainya seluruh peserta apel berdiri dan ikut menyanyikan lagu tersebut. Tak tahan menahan air mata ketika menyanyikan lagu sang surya , ada beberapa peserta yang menetestkan air mata. Ketika di tanya , makna dan kedalaman dari isi lagu serta harapan yang mendalam kepada Allah SWT Sang Khalik dengan penuh keihlasan Muhammadiyah selalu tampil di depan dalam memberikan pencerahan kepada umat tanpa kenal lelah dan tanpa kenal waktu serta dengan keihlasan yang tiada batas, hanya karena mencarai ridla Allah SWT. Itulah jawaban dari peserta ketika di tanya dari PCM Pedan online.

Apel berjalan dengan sangat lancar. Tepat jam 06.30 menit kegiatan apel selesai . Kemudian di teruskan dengan jalan sehat. DHUUUNG …THEK THEK DUUUUNG ……THEK THEK DHUUUNG …Dentuman drumband dari SMA Plus Muhammadiyah 3 Pedan memecah suasana pagi itu , bak serdadu lepas dari markasnya , peserta apel yang memenuhi lapangan gelora yang jumlahnya ribuan merayap menuju jalanan Gelora yang berada di depan lapangan untuk melanjutkan jalan sehat. Dari pantuan pcmpedan.muhammadiyah.or.id , jalan sepanjang Timur Polsek Pedan sampai pojok Bank BRI Pedan macet total karena pesertta jalan sehat memenuhi seluruh badan jalan. Sehingga perjalan jalan sehat hanya pelan – pelan. Di samping itu jalan di samping toko sandang Amigo sudah menunggu pasukan dari TK ABA sekecamatan Pedan yang sudah memenuhi jalan dari samping Amigo menuju jalan di depan pohon beringin Pedan. Dalam perjalanan , kurang lebih 7 group drumband ikut memeriahkan jalan santai PCM Pedan yang berasal sekolah – sekolah Muhammadiyah di Pedan , termasuk juga di MI Muhammadiyah Kupang Karangdowo.Sementara itu group drumband sudah ada yang menunggu di depan toko Syairah ( Toko Sandang ). Berbagai kebolehan para anak – anak sekolah Muhammadiyah memainkan lagu – lagu kebangsaan dan lagu daerah dengan iringan drumband menjadikan suasana cukup meriah dan memiliki daya tarik tersendiri. Pengamanan lokasi sudah di antisipasi oleh pihak Kokam PCM Pedan dengan jumlah kekuatan 35 personel, sangat kewalahan dalam mengatur dan membimbing para peserta jalan sehat . Sementara itu titik – titik kerawanan juga sudah di letakkan pengamanan ekstra dengan mengggunakan jim trail untuk memecah kemacetan dan keruwetan jalan.Dari pantauan , sepanjang jalan di depan BRI pojok Pedan menuju ke pohon ringin mengalami macet total, sehingga perjalanan tidak bisa lancar. Perjalanan dari depan Toko Syairah terus menuju ke pohon ringin . Tetapi apa yang terjadi , jalan Ronggowarsito sepanjang dari pohon ringin hingga ujung jalan Ronggowasito tepatnya di depan KJKS Syariah Khodijah juga macet total. Dari pojok KJKS Syariah Khodijah / samping Kantor Kemenag Kecamatan Pedan menuju lapang Gelora sebagai puncak kegiatan apel dan jalan sehat mengalami kemacetan. Sesampai di lapangan para peserta jalan sehat supaya memasukan tiket yang berisi nomer undian yang akan di tukar dengan hadiah jika beruntung.Ada 15 kardus tiket yang di siapkan termasuk dari AUM sekolah, dan 14 kardus lainya khusus untuk menampung dari masing – masing ranting baik Muhammadiyah atau ‘Aisyiyah. Saking banyaknya peserta yang akan memasukan kedalam kardus ke masing – masing ranting dan amal usaha, ketua ranting Muhammadiyah kewalahan , akibatnya banyak peserta yang memasukan tiket ke dalam kardus ke ranting yang lain. Pada saat tiba. Pembagian doorprise di mulai jantung berdebar – debar memenuhi seluruh lapangan Gelora Pedan dengan penuh pengharapan. kemudian di ambil tiket dari masin – masing kardus pada tiap ranting yang sebelumnya di acak – acak dengan sangat matang , sehingga tiket yang terambil benar – benar adil untuk peserta.Untuk pertama kali yang di sampaikan kepada peserta adalah hadiah doorprise. Sedang untuk hadiah utama di berikan pada penghujung acara.Di sampaikan bahwa dari data yang di sampaikan oleh petugas penerima doorprise, Ibu Marfuah , terkumpul 301 paket hadiah , di samping hadiah utama. Sebagai hadiah utama adalah Kulkas , TV warna , sepeda gunung , HP , Kipas angin.

Secara keseluruhan dapat di sampaikan sebagai berikut :

  1. Jumlah peserta jalan sehat 4500 orang ;
  2. Jumlah Panitia 46 orang;
  3. Jumlah doorprise 301 paket;
  4. Jumlah hadiah utama 5 ( Kulkas , TV , Kipas angin , Sepede , HP );
  5. Jumlah Kokam 32;
  6. Undangan umum  250 ;
  7. Undangan muspika  ( Camat , Kapolsek , Danramil );

Terima kasih kepada para dermawan / pemberi doorprise yang telah dengan ihlas memberi bantuan dalam bentuk apapun , semoga di terima Allah SWT dan di lipatgandakan pahalanya serta di berikan dalam segala hal. AMIIN.

SELAMAT DAN SUKSES ATAS TERSELENGGARANYA MILAD AKBAR MUHAMMADIYAH PCM PEDAN KE - 104  MAJULAH  SELURUH UMAT. MAJULAH BANGSAKU . MAJULAH ISLAM BERSAMA  MUHAMMADIYAH.

BERITA TERKAIT


Tags: milad muhammadiyah ke 104 pcm pedan
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: milad muhammadiyah pam pedan



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website